Sunday, June 28, 2015

Kosakata 23

PESENAM=Orang yang pandai bersenam.
PESERTA=Orang yang ikut serta atau yang mengambil bagian.
PESOLEK=(orang) yang suka bersolek.
PESURUH=Orang yang disuruh.
PETASAN=Mercon.
PETENIS=Orang yang berprofesi sebagai pemain tenis.
PETINJU=Orang yang bermain tinju.
PETUALANG=Orang yang bertualang.
PETUGAS=Orang yang bertugas menjalankan perintah yang biasanya dilakukan oleh atasan atau pimpinannya.
PEWARIS=Orang yang mewariskan.
PEWARNA=Bahan untuk memberi warna.
PIARAAN=Yang dipiara.
PIJAKAN=Yang dipijak atau hasil memijak.
PIJATAN=Hasil memijat.
PIL=Obat dalam bentuk butiran kecil padat.
PINGGIRAN=Bagian tepi kain dsb khusus dibuat untuk menaruh batas akhir kain dsb.
PINTA=Pernyataan/ucapan untuk mendapatkan sesuatu.
PIS=Gulungan.
PISAHAN=Hasil memisah.
PIT=Tempat berhenti untuk memperbaiki kerusakan mobil atau motor.
POKOK=Asal, dasar.
POL=Penuh.
POT=Tempat menanam tanaman.
PRAKIRAAN=Perhitungan sebelumnya.
PRODUKTIF=Kegiatan yang selalu menghasilkan barang atau jasa yang mempunyai nilai ekonomi.
PROGRAM=Kumpulan aktivitas yang terstruktur.
PULAU=Tanah (daratan) yang dikelilingi air (di laut, di sungai, atau di danau).
PULUHAN=Bilangan kelipatan sepuluh.
PUN=Juga.
PUNAH=Benar-benar binasa.
PUNYA=Memiliki.
PUSARAN=Sesuatu yang berpusar.
PUTARAN=Gerakan berputar.
PUTUSAN=Hasil memutuskan.
QAF=Nama huruf ke-21 abjad Arab.
RABUN=Kabur (tentang penglihatan).
RACIK=Jerat (dari ijuk, rambut kuda) untuk menangkap burung.
RAD=Dewan, majelis.
RADAR=Alat (yang memakai gelombang radio) untuk mendeteksi jarak, kecepatan, dan arah benda.
RADAS=Alat.
RADIASI=Pemancaran dan kerambatan gelombang yang membawa tenaga melalui ruang atau zantara.
RADIS=Tumbuhan yang umbinya merah atau putih, dapat dibuat lalap atau dicampurkan pada selada.
RADON=Gas berat yang mengandung radioaktif.
RAFIA=Serat tangkai daun jenis palem, dipakai untuk bahan pembuat tali, tas, topi, dsb.
RAFIK=Sahabat.
RAGIB=Suka sekali, asyik.
RAGUM=Alat untuk menjepit dari besi, biasanya untuk menjepit besi yang akan dikikir.
RAHAP=(kain) penutup mayat.
RAHARJA=Makmur sejahtera.
RAHAT=Roda penggulung benang pada alat pemintal benang.
RAHIB=Petapa dalam biara.
RAHIM=Kantong selaput dalam perut, tempat janin (bayi).
RAI=Gembala.
RAJAM=Hukuman atau siksaan badan bagi pelanggar hukum agama dengan lemparan batu.
RAJAMAN=Siksaan.
RAJIM=Orang yang dihukum lemparan batu (karena melakukan zina).
RAJOK=Pancang dari pohon hidup (untuk tanda batas).
RAJUT=Jaring-jaring.
RAJUTAN=Hasil merajut.
RAK=Tiruan bunyi pena digoreskan.
RAKIT=Kendaraan apung dibuat dari beberapa buluh (kayu) yang diikat berjajar.
RAKNA=Ratna.
RAKSASA=Makhluk yg menyerupai manusia, konon berbadan tinggi besar.
RAKUS=Selalu hendak memiliki lebih dari yang dimiliki.
RALAT=Pembetulan atas salah cetak (pada surat kabar, majalah, dsb) atau salah ucap.
RAM=Tiruan bunyi deram.
RAMAI=Riuh rendah (tentang suara, bunyi).
RAMAL=Pasir yang dipakai untuk melihat nasib atau mengetahui apa yang akan terjadi.
RAMALAN=Hasil meramal.
RAMBU=Patok atau tiang (untuk batas).
RAMIN=Pohon yang kayunya kuning ketika dibelah, lalu menjadi putih, tumbuh di rawa.
RAMPING=Kecil panjang (lurus).
RANCANGAN=Sesuatu yang sudah dirancang.
RANCU=Tidak teratur, kacau (tentang berpikir, bahasa).
RANGKAIAN=Hasil merangkai (menyusun, menggandengkan, dsb).
RANJANG=Tempat tidur, biasanya terbuat dari besi.
RANJI=Bagian, jatah.
RANTANG=Panci bersusun dan bertutup untuk tempat makanan dengan dilengkapi tangkai.
RAP=Tiruan bunyi kayu bergesek dengan kayu dsb.
RAPAK=Tuntutan hak dari pihak istri karena ditinggal lama oleh suami tanpa diketahui tempat suaminya.
RAPAT=Dekat sekali (tidak renggang).
RAPEL=Gaji yang diterima sekaligus di kemudian hari karena ada yang belum diberikan.
RAPUN=Hancur.
RAS=Tiruan bunyi daun kering bergesekan.
RASANYA=Kiranya.
RASAU=Pandan yang tumbuh di tepi sungai, bunganya harum.
RASEM=Senyawa optis tak-aktif yang terdiri atas bentuk levo dan dekstro yang sama banyak.
RASIO=Pemikiran menurut akal sehat.
RASISME=Prasangka berdasarkan keturunan bangsa.
RASUL=Orang yang menerima wahyu Tuhan untuk disampaikan kepada manusia.
RATAH=Tidak bercampur apa-apa, hanya satu macam saja (tentang lauk-pauk).
RATAPAN=Tangisan yang disertai ucapan yang menyedihkan.
RATUS=Satuan bilangan kelipatan seratus yang dilambangkan dengan dua nol di belakang angka 1-9.
RATUSAN=Bilangan seratus.
RAU=Pohon rawa.
RAUNG=Bunyi yang nyaring dan panjang.
RAWAH=Kuali besar.
RAWAI=Alat untuk menangkap ikan yang dibuat dari tali atau rotan.
RAWAN=Rindu bercampur sedih.
RAWATAN=Hasil merawat.
RAWIT=Kecil.
RAWON=Masakan berkuah dibuat dari irisan daging dengan bumbu utamanya keluak.
RAYAP=Serangga (seperti semut) berwarna putih tidak bersayap, memakan dan merusak kayu.
RAZIA=Penggerebekan penjahat yang berbahaya bagi keamanan.
REAKTAN=Pereaksi (kimia) seperti yang tertera dalam suatu persamaan reaksi.
REAKTIF=Sifat segera bereaksi terhadap sesuatu yang timbul atau muncul.
REAKTOR=Suatu (seorang) yang mengadakan reaksi.
REALISASI=Proses menjadikan nyata.
REALISTIS=Bersifat nyata (real).
REBAH=Bergerak dari posisi berdiri ke posisi jatuh dan terbaring (seperti orang, pohon).
REBAHAN=Tempat berbaring.
REBAK=Robek panjang (kain, layar, dsb).
REBAS=Berjatuhan (air, air mata).
REBEK=Kotoran mata.
REBON=Udang kecil-kecil.
REBUK=Nanah (pada luka dsb).
REBUSAN=Sesuatu yang direbus.
REBUT=Rampas, ambil dengan paksa (barang orang).
REDAKSI=Badan (pada persuratkabaran) yang memilih dan menyusun tulisan.
REDUP=Berawan (langit).
REFERENSI=Sumber acuan (rujukan, petunjuk).
REFLEKS=Gerakan tubuh otomatis dan tidak dirancang terhadap rangsangan dari luar.
REFLEKTIF=Gerakan badan di luar kemauan.
REFORMASI=Perubahan drastis untuk perbaikan dalam suatu masyarakat atau negara.
REGEL=Bilah-bilah kayu yang dipasang melintang sebagai tempat penahan berdirinya dinding.
REGES=Luruh daunnya.
REGIO=Bagian topografis tubuh.
REGRESI=Urutan berbalik ke belakang.
REGULER=Tetap, teratur.
REHAB=Rehabilitasi.
REJEH=Merah dan berair pada pelupuk mata bagian dalam.
REK=Tiruan bunyi pisau digoreskan di papan.
REKAMAN=Yang direkam (seperti gambar cetakan, lagu, stensil).
REKAN=Teman (sekerja).
REKANAN=Orang yang mempunyai hubungan timbal balik dalam dunia usaha atau dagang.
REKAP=Rekapitulasi.
REKLAME=Iklan.
REKOR=Hasil terbaik dalam keolahragaan.
REKSA=Polisi.
REKUISISI=Daftar isian permintaan barang atau jasa, biasanya dari unit organisasi ke unit yang lain.
REL=Besi batang untuk landasan jalan kereta api (trem dsb).
RELAKSASI=Pengenduran, pemanjangan (tentang otot).
RELEVAN=Berguna secara langsung.
RELEVANSI=Hubungan, kaitan.
RELIK=Makhluk, populasi, atau masyarakat yang merupakan peninggalan zaman purba yang dapat bertahan diri.
RELIKUI=Barang peninggalan orang suci yang dianggap berharga.
RELUK=Keluk.
REMAH=Repih-repih (roti).
REMAI=Berasa nyeri di tulang.
REMAK=Lebih baik.
REMEH=Tidak penting.
REMIS=Sejenis kerang.
REMPELA=Ampela.
REMUK=Hancur luluh.
RENAL=Bertalian dengan ginjal dan daerah sekeliling ginjal.
RENDA=Kerawang (biku-biku) dibuat dari benang dirajut yang biasa dipasang di tepi baju.
RENES=Selalu memperoleh walaupun sedikit.
RENTANG=Uluran.
REPERTOAR=Persediaan nyanyian, lakon, yang dimiliki kelompok seni yang siap untuk dimainkan.
REPLIKA=Tiruan.
REPOT=Banyak kerja.
REPRESI=Pengekangan.
RERAK=Rusak berpisah-pisah, berantakan.
RESAH=Gelisah.
RESAK=Pohon yang kayunya kuat dan awet, "Shorea glauca".
RESENSI=Evaluasi terhadap suatu benda atau hal, umumnya buku atau film.
RESEPSI=Perjamuan resmi yang diadakan untuk menerima tamu (pada pesta perkawinan dsb).
RESERSE=Polisi yang bertugas mencari informasi yang rahasia.
RESERVOIR=Tempat menyimpan barang-barang cadangan (seperti air, bahan bakar gas).
RESES=Masa perhentian sidang (parlemen).
RESIDEN=Pegawai pamongpraja yang mengepalai daerah.
RESIMEN=Pasukan tentara yang terdiri atas beberapa batalion, biasanya dikepalai oleh perwira menengah.
RESIN=Damar.
RESITAL=Konser atau pertunjukan yang ditampilkan seorang pemain atau kelompok musik.
RESONANSI=Dengungan (gema, getaran) suara.
RESOR=Daerah kecil.
RESPIRASI=Kegiatan memasukkan dan mengeluarkan udara ke dalam dan dari paru-paru.
RESPONDEN=Penjawab (atas pertanyaan yang diajukan untuk kepentingan penelitian).
RESPONS=Tanggapan.
RESPONSIF=Bersifat memberi tanggapan (tidak masa bodoh).
RESTORASI=Pengembalian atau pemulihan kepada keadaan semula.
RESTU=Berkat.
RET=Salah satu kartu besar, berbentuk wajik berwarna merah.
RETAK=Tampak bergaris pada barang keras (seperti piring, batu) yang menandakan akan pecah.
RETAKAN=Hasil meretakkan.
REUNI=Pertemuan kembali (bekas teman sekolah, dsb) setelah berpisah cukup lama.
REWEL=Banyak bicara (suka membantah, tidak mudah menurut, ada-ada saja yang diminta).
REYOT=Sudah sangat rusak dan akan roboh (tentang gubuk, kursi, meja).
REZIM=Pemerintahan yang berkuasa.
RIA=Riang.
RIBUT=Berisik.
RICIK=Derau.
RICUH=Ribut.
RIM=Satuan ukuran lembar kertas yang berjumlah 480-500 helai.
RIMAS=Berasa tidak senang atau nyaman (karena panas).
RIMBA=Hutan lebat (yang luas dengan pohon yang besar-besar).
RIMPI=Pisang (ubi) yang disayat atau diiris tipis-tipis kemudian dikeringkan.
RINAI=Gerimis.
RINDU=Sangat ingin dan berharap benar terhadap sesuatu.
RINGKASAN=Ikhtisar.

No comments:

Post a Comment